Bahan-bahan:
Tepung terigu 250 gr
Cokelat bubuk 50 gr
Baking soda ½ sdt
Baking powder ½ sdt
Garam ½ sdt
Gula pasir 200 gr
Margarine/mentega 200 gr
Tahu sutera 200 gr, haluskan
Cara Membuat:
1. Terigu, cokelat, baking powder, baking soda, vanili, dan garam diayak menjadi satu.
2. Kocok mentega dan gula dengan mixer sampai gula halus.
3. Tambahkan campuran cokelat dan tahu yang sudah dihaluskan sedikit demi sedikit sambil diaduk dengan spatula.
4. Tambahkan rum dan susu. Aduk rata.
5. Tuang adonan ke dalam loyang yang sudah dialasi mentega dan kertas roti. Ratakan.
6. Panggang cake dalam oven pada suhu 180 derajat Celcius selama 30 menit/sampai matang.
7. Keluarkan dan sajikan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar