Jumat, 22 Juni 2012

Cara Membuat Donat Kentang Lezat Dan Empuk

Cara membuat donat berikut ini akan memberikan sensasi rasa baru bagi Anda. Kalau biasanya donat dibuat dari terigu, kini Anda dapat menambahkan bahan kentang didalamnya. Rasa yang dihasilkan juga lebih empuk dari pada donat yang terbuat dari terigu.

Donat merupakan camilan makanan yang biasanya banyak dijual di pasar atau toko-toko makanan ringan. Untuk membuatnya tidaklah terlalu susah. Camilan ini bisa dihidangkan saat berkumpul bersama keluarga. Tertarik untuk membuatnya? Langsung saja berikut ini cara membuat donat yang dikutip dari detik food.

Cara Membuat Donat Kentang

Bahan:
  • 500 g tepung terigu protein tinggi
  • 50 g susu bubuk fullcream
  • 1 bungkus (11 g) ragi instant
  • 250 g kentang, kukus, haluskan dan dinginkan
  • 100 g gula halus
  • 75 g mentega
  • ½ sdt garam
  • 4 butir kuning telur
  • 100 ml air dingin
Pelengkap:
  • gula donat (gula bubuk khusus untuk donat)
  • cokelat leleh

Cara Membuat:
  • Campurkan tepung terigu, gula, susu bubuk, dan ragi instant, menjadi satu. Kemudian aduk rata.
  • Masukkan kentang halus aduk sampai rata.
  • Masukkan kuning telur dan air dingin, uleni hingga rata dan setengah kalis.
  • Tambahkan mentega dan garam, uleni terus hingga kalis elastis. Diamkan selama 15 menit.
  • Bagilah adonan menjadi 12 buah, bentuk adonan menjadi bulat. Diamkan selama 20 menit, sampai terlihat mengembang.
  • Lubangi bagian tengah donat dengan dua jari telunjuk.
  • Masukkan minyak banyak kemudian panaskan. Goreng donat yang sudah dilubangi tadi dengan api sedang sampai kuning keemasan.
  • Angkat, kemudian tiriskan.
  • Taburkan gula donat, atau hias dengan coklat sebagai pemanis.
Karena hanya menjadi 12 potong kue donat, maka penyajiaanya hanya sebatas keluarga saja. Jika ingin membuat banyak, Anda bisa menambahkan adonan tersebut dengan perbandingan takaran yang sudah ada. Jika anda bosan dengan toping gula , anda bisa menggantinya dengan , coklat , selai roti , meses dll . Selamat mencoba! :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar